-->

2 Cara Memasang Notifikasi Cookie Di Blogger Terbukti Ampuh

Masahen.com - 2 Cara Memasang Notifikasi Cookie Di Blogger Terbukti Ampuh. Sebagian orang mungkin pernah mendapatkan sebuah pop up berupa persyaratan untuk membuka situs, pada saat sedang melakukan pencarian di internet. Biasanya, notifikasi tersebut berada di bagian bawah halaman, dan notifikasi tersebut bernama cookie atau cookies. 

2-cara-memasang-notifikasi-cookie-di-blogger-terbukti-ampuh

Namun sebelum tahu bagaimana cara memasang notifikasi cookie di blogger, para blogger yang masih pemula perlu mengetahui apa itu notifikasi cookie? Sehingga selanjutnya akan lebih mudah dalam hal pemasangannya. Simak terus ulasan berikut ini!

Mengapa Pasang Notifikasi Cookie di Blogger?

Pada umumnya, notifikasi cookie atau cookies merupakan sebuah pemberitahuan kepada seluruh pengunjung tentang undang-undang yang membahas masalah pada situs di Uni Eropa. Selain itu, fitur ini juga memiliki fungsi lain untuk dapat mengingat semua riwayat kegiatan pengunjung, pada saat sedang membuka halaman di internet.

Artinya, mungkin Anda pernah melakukan registrasi di sebuah situs tertentu, dengan memasukkan data username serta password yang Anda miliki. Nah, setelah beberapa hari Anda bisa masuk kembali ke situs tersebut, tanpa harus melakukan registrasi lagi. Jadi, itulah salah satu fungsinya yang dapat mengingat kegiatan berdasarkan IP perangkat yang dimiliki oleh pengguna.

Sebelumnya, pihak Blogger sendiri juga telah memberikan himbauan, kepada setiap penulis untuk menggunakan pemberitahuan tersebut. Sebab, hal tersebut dilakukan bukan tanpa alasan, karena pada tahun 2023 ini tingkat penggunaan mesin pencarian di Google sudah sangat tinggi di berbagai negara.

Dengan adanya notifikasi cookie, maka sebuah website dapat menyimpan rekam jejak dan aktivitas yang dilakukan pengguna. Inilah mengapa salah satu alasan para blogger perlu mengetahui cara memasang notifikasi cookie, karena bisa mendapatkan rekam jejak pengunjung. Nah, berikut ini ada berbagai fungsi yang merupakan alasan perlunya memasang notifikasi cookie, antara lain adalah :

1. Menyimpan Informasi Login Pengguna

Fungsi cookie yang pertama, yaitu sebagai penyimpan informasi login para pengguna, pada saat menjelajah di browser. Jadi, Anda tidak perlu menulis berulang kali username dan kata sandi yang Anda miliki, pada saat mengunjungi sebuah situs sama di kemudian hari.

2. Menyimpan Pengaturan Website

Selanjutnya, cookie berfungsi untuk menyimpan pengaturan website yang dikunjungi oleh para pengguna. Misalnya, seperti pada saat Anda sedang mengunjungi sebuah situs di internet, yang menawarkan pilihan bahasa Inggris dan bahasa Indonesia. Kemudian, Anda memilih pengaturan bahasa Indonesia, maka cookie akan mengingat preferensi yang Anda pilih tersebut.
Jadi, ketika Anda mengakses kembali situs web tersebut, maka secara otomatis website akan menyediakan konten dalam bahasa Indonesia sesuai dengan pilihan yang Anda pilih sebelumnya. Ini tentunya sangat memudahkan para pengunjung situs.

3. Menyediakan Konten Lebih Personal

Cookie juga berfungsi untuk menyediakan sebuah konten yang lebih personal. Misalnya, jika Anda sedang mencari produk skincare dan pakaian di sebuah situs belanja online. Nantinya, pada saat Anda kembali ke situs belanja tersebut, Anda akan mendapatkan saran-saran produk yang berkaitan dengan produk skincare dan pakaian. Sehingga, pengalaman berbelanja online Anda akan lebih personal, karena cookie sudah menyimpan rekam jejak dan aktivitas Anda di website belanja online tersebut.

4. Menampilkan Sebuah Iklan

Fungsi cookie yang terakhir yaitu, dapat menampilkan iklan yang sesuai aktivitas browsing pengunjung. Misal, saat Anda baru mengunjungi website toko online yang menjual baju. Kemudian Anda membaca berita di portal berita online dan mendapati iklan yang berkaitan dengan baju pula.

Bagaimana Cara Memasang Notifikasi Cookie di Blog?

Karena cookie memiliki fungsi yang cukup banyak, tidak ada salahnya jika seorang blogger memasang cookie di blognya. Nah, jika Anda ingin memasang sebuah notifikasi cookies di blog, maka ikuti langkah-langkahnya seperti dibawah ini!

1. Melalui Cookie Consent

Memasang notifikasi cookie melalui Cookie Consent adalah cara yang familiar dan banyak digunakan oleh Blogger. Berikut ini caranya!
- Cara memasang notifikasi cookie yang pertama adalah silahkan Anda kunjungi website Cookie Consent.
- Kemudian, klik Download Open Source.
- Selanjutnya, Anda akan diarahkan ke menu Konfigurasinya, lalu pilih Start Coding.
- Jika sudah, maka akan muncul dibawahnya yaitu menu konfigurasi untuk notifikasi cookienya.
- Nantinya, di menu tersebut Anda bisa mengatur tampilan dan warnanya, sesuai dengan selera Anda.
- Selanjutnya, jika sudah diatur sesuai dengan yang Anda inginkan, di sampingnya akan terlihat 2 kolom code yang nantinya bisa dipasang pada blog milik Anda.
- Nah, untuk kolom code pertama letakkan sebelum tag </head> dan yang kedua letakan sebelum tag </body>.
- Kemudian, apabila Anda bingung dengan cara pemasangannya bisa dilihat gambar dibawah ini, Login Blogspot > Tema > Edit HTML.
- Selanjutnya, silahkan menggunakan fungsi Find ( CTRL + F) ketikan </head>.
- Berikutnya, Anda paste kode pertamanya, ketikan </body> ketika masih di kolom find yang sama.

2. Melalui Website Osano

Selain Cookie Consent ada website lain yang bisa digunakan untuk memasang notifikasi cookie yakni Osano. Berikut caranya!
- Silahkan  unduh open source dulu dengan mengunjungi link berikut :  https://www.osano.com/cookieconsent/download/
- Jika suda, Scroll ke bawah serta pilih " Start Coding " yang ada di pojok kanan bawah.  
- Jika sudah, muncul pilihan pengaturan tampilan cookie sesuai yang Anda inginkan.
- Jika pengaturan konfigurasi selesai akan muncul kode hasil generate yang sudah dipersiapkan dan Anda perlu menyalin, caranya adalah:
- Buka dashboard blogger
- Pilihlah menu Tema/Theme
- Kemudian pilih Edit HTML
- Copy dan Paste kode paling atas tepat berada diatas kode " </head> "
- Copy dan Pastekan kode yang di bawah tepat berada diatas kode " </body> "
- Jika sudah maka silahkan simpan tema.

Kesimpulan

Itulah pembahasan apa itu cookie beserta fungsinya. Selain itu cara memasang notifikasi cookie di blogger tidak terlalu sulit jika Anda mengikuti langkah di atas. Sebagai seorang blogger tidak ada salahnya memasang cookie di blog karena memiliki fungsi yang cukup banyak.

0 Response to "2 Cara Memasang Notifikasi Cookie Di Blogger Terbukti Ampuh"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel